Alexa

KESEHATAN

Air Minum Dalam Kemasan Pun Bisa Berbahaya Bagi Kesehatan Anda
Kebutuhan air untuk tubuh manusia setiap harinya kerap diabaikan padahal memiliki kegunaan yang sangat penting. Menjaga kadar air dalam tubuh tetap terjaga diperlukan salah satunya adalah untuk mengencerkan darah di pembuluh darah sehingga sirkulasi darah menjadi lebih lancar. Apabila darah terlalu kental, maka tekanan di pembuluh darah bisa melebihi batas dan menyebabkan tekanan darah tinggi dan penggumpalan darah. Mencukupi kebutuhan air minum juga berguna mengganti cairan tubuh yang hilang setelah beraktivitas dan mengeluarkan banyak keringat. Sumber air minum sendiri ada bermacam-macam ada yang menggunakan saluran air PDAM, menggunakan air tahan yang dipompa atau sumur, dan ada juga yang membeli air minum isi ulang atau kemasan. Berikut adalah beberapa hal yang patut Anda waspadai mengenai kualitas sumber air minum Anda.
                       Waspada bahan logam pada air tanah
Air tanah adalah air yang bersumber dari bawah tanah dan biasanya digali untuk membuat sumur atau dengan pompa air. Meski gratis, kualitas air tanah sangat tergantung kepada lingkungan sekitarnya. Air tanah yang berada di dekat pabrik industri kualitasnya tidak begitu baik karena sudah cenderung mengandung logam  dan senyawa kimia tinggi akibat dari limbah pabrik. Menggali sumur juga sebaiknya berjarak tidak kurang 10 meter dari kakus agar tidak tercemar oleh kotoran. Sebelum dikonsumsi, air tanah biasanya dimasak terlebih dahulu sampai mendidih untuk menghilangkan bakteri, namun untuk zat seperti timbal, pestisida, dan nitrat jika direbus justru akan meningkatkan konsentrasinya.
                      Kualitas air minum isi ulang yang belum terjamin
Selain lebih praktis, air minum isi ulang dinilai lebih aman dibandingkan air PDAM atau air tanah karena diproses dengan teknologi daripada hanya sekedar dimasak saja. Tetapi tidak semua depot mampu memberikan jaminan keamanan terhadap kualitas air minum isi ulang. Misalnya proses pengolahan air yang tidak higienis, gallon yang tidak dibersihkan.  Pilihlah depot air minum yang telah memiliki ijin dari lembaga uji laboratorium yang menurut undang-undang harus dilakukan oleh lab yang ditunjuk oleh pemerintah kota/kabupaten. Hal ini untuk menjamin air isi ulang yang diberikan ke konsumen tetap terjaga kualitasnya – Healt.
                     Bahaya air minum dalam kemasan yang terkena matahari langsung
Banyak pedagang di pinggiran jalan raya yang menjual air minum dalam kemasan atau air mineral diletakkan di depan toko atau ditenteng berkeliling terminal dan dikenakan langsung dengan matahari. Air mineral yang baru keluar dari pabrik memang memiliki kualitas yang bagus dengan kandungan mineralnya, namun bakteri-bakteri yang terdapat pada air minum bisa berkembang berkali-kali lipat setelah diperdagangkan di bawah sinar matahari langsung. Setelah mengetahui hal ini, berhati-hatilah saat membeli air minum dalam kemasan. Akan lebih baik jika Anda membeli yang berada di dalam ruangan atau membawa sendiri dari rumah.

Related Posts

There is no other posts in this category.

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter